LampungUtara_Posnews_Pemkab Lampung Utara Berencana Akan membeli lima unit mobil dinas senilai satu koma delapan milyar (1,8 milyar) di tahun 2022 ini dan akan di serahkan kepada tiga orang asisten sekda,wakil bupati Lampung Utara serta istri wakil bupati Lampung Utara sementara merk ke lima unit mobil tersebut Berfariasi di antara nya empat unit Toyota kijang Inova dan satu unitnya lagi Mitsubishi pajero
Juaini Adami selaku ketua DPC Pospera Lampung Utara mengharapkan kepada pihak pemkab Lampung Utara untuk meninjau kembali kebijakan tersebut.
“Saya selaku masyarkat kabupaten Lampung Utara mengharapkan kepada pemkab Lampung Utara untuk meninjau kembali kebijakan tersebut karena menurut sudut pandang saya mobil tersebut belum terlalu penting” harapnya 18/1/2022
Menurut Juaini masih banyak hal hal penting yang harus di dahulukan untuk di benahi dari pada membeli beberapa unit mobil misalnya jalan saja masih banyak yang rusak serta belum lagi hal hal lain yang harus di benahi.
Kalaupun pemerintah kabupaten Lampung Utara masih tetap memaksakan kehendak untuk membeli kendaraan tersebut sudah barang tentu akan menjadi sebuah polemik bagi masyarakat Lampung Utara karena pembelian mobil mobil tersebut terkesan bahwa pemkab Lampung Utara hanya mementingkan pribadi para pejabat dari pada kepentingan masyarakat
“Sudah jelas masyarakat akan berpikir bahwa pemkab Lampung Utara hanya mementingkan diri mereka dari pada memikirkan masyarakat karena itu tadi alasannya jalan saja masih banyak yang rusak belum lagi ekonomi masyarkat yang belum membaik kok pemerintah malah beli mobil” pungkas Juaini (Juaini/Prmn)