Lampungutara – Posperanews – Satu orang warga pejalan kaki meninggal dunia setelah tertabrak kereta api Jenis Kuala setabas – S5 Jurusan Baturaja – tanjungkarang yang berjalan dari arah stasiun Baturaja Sumatra Selatan menuju ke Stasiun Tanjung Karang Bandar Lampung.
Sesaat sebelum kejadian Rukayah warga desa Tulung Buyut Kecamatan Sungkai Utara Kabupaten lampung utara sedang berjalan di sekitaran rel kereta api namun naas dirinya terserempet oleh kereta api dengan mengalami mengalami luka robek dibagian Kepala bagian sebelah atas tulang tangan patah kanan dan Kiri serta Tulang Kaki Patah Kanan dan Kiri dan Meninggal di tempat.
Setelah mendapat laporan dari warga yang menyaksikan kejadian tersebut pihak kepolisian dan pihak PJKA langsung menuju ke KM 125 + 7/8 Petak Desa Padang Ratu Kecamatan Sungkai Utara Kabupaten Lampung Utara untuk mengefakuasi korban.
Setelah tubuh korban di efakuasi pihak keamanan langsung membawa korban ke Puskesmas Negara Ratu lalu berkoordinasi dengan pihak pjka dan keluarga korban.(JN/ARM)