Kotabumi, 24 Desember 2024 – Posperanews – Ketua DPC Pospera Lampung Utara, Juaini Adami, mengadakan silaturahmi dengan Kapolres Lampung Utara, AKBP Dedi Kurniawan, SH, SIK, MM, M.Si, yang turut didampingi oleh Kabag Ops Polres Lampung Utara, Kompol Firman. Dalam pertemuan tersebut, Kapolres Lampung Utara menyampaikan komitmen Polres Lampung Utara beserta jajarannya untuk menciptakan suasana yang damai, nyaman, dan tentram di wilayah Lampung Utara.
Kapolres juga menegaskan bahwa pihaknya selalu bekerja sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) dan terus meningkatkan keamanan demi masyarakat.
Ketua DPC Pospera Lampung Utara, Juaini Adami, menyampaikan apresiasi yang tinggi atas silaturahmi tersebut. Ia juga memberikan penghargaan kepada jajaran Polres Lampung Utara atas keberhasilan mereka dalam menjaga keamanan selama pelaksanaan Pilkada di Lampung Utara, meskipun masa kepemimpinan Kapolres AKBP Dedi Kurniawan baru berlangsung beberapa bulan.
Juaini mengungkapkan bahwa keberhasilan menciptakan situasi yang aman dan damai tidak terlepas dari kerja keras Kapolres, Wakapolres Kompol Yohanes, SH, MH, Kabag Ops Kompol Firman, serta seluruh pejabat dan anggota Polres Lampung Utara. Ia berharap Polres Lampung Utara semakin baik di mata masyarakat, dengan angka kriminalitas yang terus menurun.
DPC Pospera Lampung Utara, bersama dengan PAC yang ada di kecamatan-kecamatan, juga berkomitmen untuk mendukung Polres Lampung Utara dalam menciptakan kemajuan dan kenyamanan bagi masyarakat di wilayah tersebut.
“Kami siap membantu Polres Lampung Utara demi kemajuan bersama,” pungkas Juaini. (JN)